Mancing dan Makan di Kolam Pancing Kusuma Tirta

Beberapa waktu lalu saya baru saja menyambangi Kolam Pancing dan Resto Kusuma Tirta Minapolitan di daerah dusun Kedung Peluk, Candi-Sidoarjo. Sesuai namanya, Kusuma Tirta ini mempunyai fasilitas pemancingan dan restoran sekaligus. Sekilas konsepnya mirip dengan kolam pemancingan yang sudah lebih dulu terkenal seantero kota Surabaya-Sidoarjo yaitu Delta Fishing, tetapi Kusuma Tirta mempunyai kelebihan yaitu kolam pancing yang sangat luas.

Kolam Pancing Kusuma Tirta
Awalnya saya berniat membuat acara halal-bihalal sekaligus mancing bareng teman-teman komunitas Kaskus Fishing Community (KFC) Reg. Surabaya tempat saya baru saja bergabung. Karena suatu hal akhirnya kali pertama ke Kusuma Tirta itu dijadikan sesi mancing survey saja.

Memasuki lokasi, saya diminta tiket masuk sebesar 4ribu rupiah sekaligus untuk tiket parkir motor. Sambil menuju parkiran, terlihat jelas di sebelah kanan dan seberang saya deretan kolam-kolam berukuran cukup luas dengan bangunan restoran di poros tengahnya. Tidak mau buang waktu karena saya datang paling belakangan akhirnya saya cari 2 rekan saya yang sudah mulai mancing lebih dulu dengan teknik fly fishing. 

Singkat cerita kami bertiga memancing dengan senjata andalannya masing-masing, saya dengan tegeg sedangkan 2 rekan saya dengan rod fly yang sudah beralih fungsi menjadi tegeg. Beruntung saya membawa sedikit bekal pelet, karena rupanya ikan nila yang kami pancing sulit didapat dengan umpan buatan (flies) ataupun cacing. Tidak perlu lama untuk mengumpulkan ikan kedalam korang, sampai akhirnya kami putuskan untuk berpindah ke kolam lainnya yang berisi ikan patin.


Sambil menunggu strike ikan patin, hasil pancingan kami di kolam nila diberikan ke restoran untuk diolah. Hanya dengan 20rb rupiah per KG-nya, ikan hasil pancingan kami diolah bumbu ikan bakar dan asam manis. Oh iya, sebelumnya ikannya ditimbang dulu. Cukup lama menunggu masakan datang, akhirnya yang ditunggu datang juga : Nila Bakar dan Asam Manis. Lumayan rasanya, terasa segar dan 'ga' pelit bumbu, hehehe. 

Kelar makan dan kekenyangan, akhirnya kami putuskan menyudahi sesi mancing hari itu. Overall memancing di Kolam Pancing Kusuma Tirta Minapolitan sangat menyenangkan, selain karena kolamnya yang luas dan ikannya yang ganas, tenyata masakan/olahannya pun terasa enak & nikmat.
Previous
Next Post »
0 Komentar